Minggu, 20 Desember 2015

Laporan PPLK II di MTs Patra Mandiri Plaju

LAPORAN INDIVIDU
PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN KEPENDIDIKAN II (PPLK II)
DI MADRASAH TSANAWIYAH PATRA MANDIRI PLAJU
Description: http://scontent-b.cdninstagram.com/hphotos-xpf1/t51.2885-15/s306x306/e15/10632113_1532431040368408_1219865627_n.jpg

Nama              : Urvia Oktarosa
Nim
                : 12210263
Fakultas
         : Tarbiyah dan Keguruan
Jurusan          :
Pendidikan Agama Islam (Aqidah akhlak)
Guru Pamong            : Rusmiati, S. Ag 
Dosen Pembimbing Lapangan : Jamanudin, M.Ag

JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
KONSENTRASI AQIDAH AKHLAK
FAKULTAS TARBIYAH DAN KEGURUAN
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI RADEN FATAH PALEMBANG
2015



LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTEK PENGALAMAN LAPANGAN KEPNDIDIKAN (PPLK II)
DI MTs PATRA MANDIRI PLAJU
Dengan ini mengesahkan laporn yang ditulis oleh :
Nama                  : Urvia Oktarosa
NIM                    : 12210263
Fakultas             : Tarbiyah dan Keguruan
Jurusan              :  Pendidikan Agama Islam (Aqidah Akhlak)

Palembang, November  2015
Guru Pamong                                                                        Mahasiswa PPLK II

Rusmiati, S. Ag                                                                      Urvia Oktarosa
NIP.                                                                            NIM. 12210263

Mengetahui/ Menyetujui

Dosen Pembimbing Lapangan                                             Kepala Sekolah


Jamanudin, M.Ag                                                                 Drs.Abdul Kadir
NIP :                                                                                       NIP :




KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb
Alhamdulillahiroibbil’alamin, puji syukur kehadirat Allah SWT yang melimpahkan nikmat, rahmat, hidayah dan taufik-Nya, sehinggah penulis dapat menyelesaikan laporan Praktik Pengalaman Kependidikan (PPLK II) di Madrsah Tsanawiyah Patra Mandiri Plaju. Salawat dan salam kepada junjungan kita Nabi besar Muhammad SAW  dan para pengikutnya hingga akhir zaman, yang membawa umatnya dari alam jahiliyah menuju alam yang penuh dengan ilmu pengetahuan ini.
Laporan ini di susun dalam rangka untuk melengkapi syarat penyelsaian Program Pengalaman Lapangan Kependidikan II (PPLK II) yang dimulai pada10 Agustus 2015 sampai 10 November 2015. Program Lapangan ini merupakan kegiatan kurikuler yang wajib dilaksanakan oleh Mahasiswa Fakultas Tarbiyah UIN Raden Fatah Palembang. Yang mana penulis mendapatkan kegiatan ini di Madrasah Tsanawiyah Patra Mandiri Plaju. Sehingga penulis menyusun laporan akhir dari Praktik Pengalaman Kependidikan II (PPLK II) sebagai hasil observasi tentunya bukanlah dari hasil jerih payah penulis semata, melainkan banyak pihak yang memeberikan bantuan baik saran dan kritik. Oleh karna itu dalam kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih kepada yang terhormat:
1.      Bapak Drs.Abdul Kadir sebagai Kepala Sekolah MTS Patra Mandiri Plaju Palembang.
2.      Bapak Jamanudin, M.Ag  selaku Dosen Pembimbing PPLK II.
3.      Ibu Rusmiati, S. Ag  sebagai Guru Pamong Pendidikan Agama Islam (Aqidah Akhlak)
4.      Kepada guru-guru Mts Patra Mandiri Plaju Palembang. yang menyukseskan penulis dalam PPLK II.
5.      Teman-teman seperjuangan yang memberikan dukungan, bantuan dan semangat dalam PPLK II di MT Patra Mandiri Plaju Palembang, sehingga tercipta suasana PPLK II yang menyenangkan hinggah akirnya bisa berjalan dengan baik dari awal sampai akhir.
Mudah-mudahan amal baik bapak-bapak ibu-ibu serta rekan-rekan mahasiswa PPLK II mendapatkan imbalan yang layak disisi Allah SWT, dan menjadi amal yang bernilai ibadah disisi-Nya dan mudah-mudahan juga laporan ini bisa bermanfa’at untuk kita semua Amin Yarabbal ‘Alamin
Penulis menyadari bahwa penulisan laporan ini jauh dari kesempurnaan, kritik dan saran yang bersifat membangun sangat diharapkan, dan semoga penulisan laporan Praktik Pengalaman Kependidikan II (PPLK II) ini membawa manfaat bagi penulis sendiri maupun bagi pembacanya.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb

                                                                        Palembang, 10 November 2015
                                                                        Penulis


                                                                        Urvia Oktarosa

















DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN.............................................................. ……
KATA PENGANTAR ..................................................................................
DAFTAR ISI..................................................................................................
BAB I PENDAHULUAN                             
A.    Latar Belakang Masalah Praktek Lapangan Kependidikan II........
B.     Permasalahan..................................................................................
C.     Tujuan.............................................................................................

BAB II HASIL OBSERVASI  LAPANGAN
A.    Gambaran Umum MTs Patra Mandiri Plaju...................................
B.     Letak Geografis Madrasah Tsanawiyah YPMP.............................
C.     Sarana Prasarana.............................................................................
D.    Pelaksanaan dan Tugas Guru..........................................................
E.     Keadaan Siswa...............................................................................

BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN PPLK II
A.    Kegiatan Objektif selama PPLK II................................................
B.     Hambatan-Hambatan Yang dialami...............................................

BAB  IV  PENUTUP
A.    Kesimpulan.....................................................................................
B.     Saran...............................................................................................

LAMPIRAN-LAMPIRAN






BAB I
PENDAHULUAN
1.1  Latar Belakang                                          
Madrasah Tsanawiyah Patra Mandiri Plaju didirikan oleh Pertamina Plaju pada tahun 1968 dan pada tahun 1975 terdaftar di Departemen Agama Kota Palembang dalam bentuk pendidikan khusus bagi Kaum Muslim dilingkungan Pertamina yang pada dasarnya berdiri untuk menampung anak-anak karyawan yang ingin melanjutkan pendidikan kejenjang pendidikan MTs  dan bertujuan mulia untuk membentuk dan mengembangkan kepribadian anak bangsa sehingga memiliki pengetahuan agama Islam secara lebih luas serta  memiliki sikap  yang berakhlak mulia dan dapat berbakti kepada kedua orang tua, bangsa dan negara, berguna dimasyarakat.
Seiring dengan kemajuan tingkat pendidikan yang tumbuh berkembang dengan pesat, maka sejak tahun awal berdirinya hingga kini MTs. Patra Mandiri Plaju masih tetap memiliki eksistensi yang tinggi dan diminati oleh masyarakat secara umum.
MTs Patra Mandiri Plaju adalah salah satu lembaga pendidikan Muslim  dilingkungan Wilayah Plaju yang telah banyak menciptakan siswa mencapai tingkat keberhasilan  sangat memuaskan, mengharumkan nama Bangsa hingga ketingkat Internsional. Disamping itu MTs juga banyak menerima siswa yang hampir putus sekolah dengan menampung anak-anak yang tidak mampu dan meneruskan anak-anak yang kurang mampu tersebut tetap bersekolah dengan membebaskan biaya pendidikan sebagai partisipasi aktif MTs terhadap lingkungan pendidikan Islam.

1.2 Masalah
Adapun masalah yang dibahas dalam observasi ini adalah bagaimanakah:
1.      Situasi dan kondisi sekolah
2.      Riwayat berdirinya sekolah
3.      Denah gedung dan fasilitas sekolah
4.      Sarana sekolah
5.      Prosedur pengunaan fasilitas sekolah
6.      Jumlah guru/karyawan/ petugas lainnya
7.      Tugas guru/ karyawan/ petugas lainnya
8.      Jumlah siswa
9.      Keadaan sekolah

1.3 Ruang Lingkup                                                                                   
1.      Minggu pertama tanggal 06 Agustus 2015 pembekalan pada seluruh mahasiswa yang akan melaksanakan PPL
2.      Minggu kedua tanggal 11 Agustus 2015 serah terima mahasiswa PPL 2 dari Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang kepada MTS PATRA MANDIRI PLAJU
3.      Minggu kedua tanggal 12 Agustus 2015 s/d 21 Agustus 2015 mahasiswa diberikan kesempatan melakukan observasi untuk mengenal keadaan sekolah.
4.      Minggu keempat September 2015 s/d minggu pertama November 2015  awal praktek belajar mengajar ( pelatih mengajar terbimbing).
5.      Minggu kedua November 2015 pelaksanaan ujian praktek mengajar
6.      Minggu ketiga November 2015 penyususnan laporan PPL
7.      Minggu keempat November 2015 penyetoran laporan PPL

1.4 Tujuan
Tujuan dilaksanakannya PPL ini adalah agar mahasiswa mendapat pengalaman yang faktual tentang administrasi atau kegiatan pendidikan lainnya sehingga mahasiswa dapat menggunakan pengalamannya sebagai bekal untuk membentuk tenaga kependidikan yang professional yang memiliki nilai, pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang diperlukan dalam profesinya.
Secara khusus, tujuan PPL ini adalah :
1.      Menyiapkan mahasiswa untuk menjadi anggota masyarakat yang memiliki kemampuan akademik dalam menerapkan, mengembangkan dan memperkaya ilmu pengetahuan dan teknologi.
2.      Melatih mahasiswa untuk mengaplikasikan secara langsung pengetahuan dan keterampilan sebagai upaya mensukseskan pembangunan bangsa.
3.      Meningkatkan kerjasama antara Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang dengan lembaga pemerintah dan nonpemerintah dalam melaksanakan pembangunan.


























BAB II
LAPORAN KEGIATAN OBSERVASI DI MTS PATRA MANDIRI
2.1 Situasi Umum 
2.1.1 Situasi dan kondisi berdirinya sekolah
Dari tahun 1968-1971 dengan nama PGAL ( Pendidikan Agama Lengkap) bertempat di Masjid Jauharulman Plaju. Setelah itu di tahun 1972 di ubah menjadi Madrasah Menengah Pertama (MMP) dalam waktu yang singkat di ubah lagi menjadi PGAP  dan PGAA sampai tahun 1979.
Dari tahun 1979 sampai dengan sekarang PGAP menjadi MTS dan PGAA dan menjadi MA. Dari tahun 1968 sampai dengan tahun 1982 di bawah naungan   Yayasan Pendidikan  Islam Plaju (YPIP). Dari tahun 1982 sampai dengan tahun 1987 di bawah naungan   Yayasan  Kesejahteraan Pertahanan Pertamina (YAKTAPENA).
Dari tahun 1987 sampai dengan tahun 2007 di bawah naungan Yayasan Kesejahteraan Pegawai Pertamina (YKPP). Dari tahun 2007 tepat pada tanggal 15 Februari 2007 (YKPP) berubah menjadi Yayasan Patra Mandiri Plaju (YPMP) dengan kesepakatan Menteri Hukum dan Hak Asazi Manusia No: C-473.HT.01.02.TH.2007.
MTS Patra Mandiri Plaju memiliki Visi dan Misi, tujuan dan Strategi yang mulia, yaitu:
Dalam perjalanannya yang cukup panjang dan dengan berbagai bentuk perubahan nama Madrasah namun yang paling utama ialah menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan berkesinambungan serta mampu memenuhi kebutuhan dan tuntutan masyarakat dalam bidang ilmu-ilmu agama Islam yang dituangkan dalam visi berikut ini yaitu :



VISI
BERIMAN, BERILMU, TERAMPIL, BERKEMASYARAKATAN, DAN BERORIENTASI LINGKUNGAN
M I S I
1.   Menjalankan ibadah secara konsisten
2.   Menjalankan pembelajaran efektif dan kreatif
3.   Memerangi buta aksara Al-Qur’an
4.   Mengaplikasikan potensi skill / berkarya
5.   Menjadikan siswa mampu bersaing dengan sekolah-sekolah lain
6.   Menjadikan siswa mampu berkiprah di tengah masyarakat secara baik
7.   Memberdayakan lingkungan hijau dan estetis
8.   Mengelola limbah  menjadi limbah produktif
9.   Menjadikan lingkungan  sekolah yang BERIMAN (Bersih, Indah dan Nyaman)
INDIKATOR VISI DAN MISI
1.      Semua peserta didik beribadah dengan benar dan menjalankan syariah Islam secara berkesinambungan.
2.      Terselengaranya kegiatan pembelajaran yang menantang yang berorientasi peserta didik sebagai subjek dan di dukung oleh perangkat TIK dengan hasil  pencapaian optimal.
3.      Seluruh alumni bebas buta aksara al qur’an.
4.      Peserta didik mampu memberdayakan potensi skill untuk berkarya/menopang kehidupan.
5.       Peserta  didik mampu bersaing di antara sekolah yang lain.
6.       Peserta didik/alumni mampu menunjukan potensi dirinya yang berguna bagi kepentingan  masyarakat.
7.      Terkondisinya lingkungan hijau indah bersih dalam situasi penataan berkarakter.
8.      Terselenggaranya dinamika memanfaatkan limbah yang berdaya guna/bernominal  keuangan.
9.      Peserta didik senantiasa mencintai lingkungan yang BERIMAN (bersih, indah dan nyaman)
TUJUAN MA PATRA MANDIRI.
1. Membentuk  insan rabbani menuju masyarakat madani.
2. Meningkatkan sarana dan prasarana sekolah.
3. Menyempurnakan sistem dan kerja dalam meningkatkan kualitas pelayanan pendidikan.
4. Meningkatkan prpfesionalisme dan optimalisasi sumber daya manusia.
5. Meningkatkan partisipasi dalam iman, taqwa dan ilmu pengetahuan teknologi.
6. Menciptakan lingkungan bersih, indah dan nyaman

STRATEGI
Sebagai bagian dari sistem pendidikan dasar dan menengah , MTs Patra Mandiri  Plaju membekali siswanya dengan kompetensi-kompetensi sebagai berikut :
a.   Siswa sebagai Makhluk Allah SWT menyadari bahwa setiap orang mempunyai hak untuk dihargai dan merasa aman. Dalam kaitan ini siswa memahami hak dan kewajiban serta menjalankannya secara penuh tanggung jawab.
b.   Siswa dapat menggunakan bahasa komunikatif untuk memahami, mengembangkan dan mengkomunikasikan gagasan dan informasi serta untuk berinteraksi dengan orang lain.
c.   Siswa mampu memilih, memadukan dan menerapkan konsep dan teknik numeric dan spasial serta mampu mencari bahkan menyusun pola, struktur dan hubungan.
d.   Siswa mampu untuk memilih waktu yang tepat dalam menggunakan informasi yang diperlukan dalam berinteraksi dengan orang lain.
e.   Siswa dapat memahami dan menghargai dunia fisik, makhluk hidup, dan teknologi. Di samping  mempunyai pengetahuan, keterampilan dan nilai-nilai untuk mengambil keputusan yang tepat dan intelektual serta menerapkan nilai-nilai luhur untuk meningkatkan kematangan pribadi menuju masyarakat yang bermoral tinggi.
f.    Siswa dapat memahami konteks budaya, geografi dan sejarah serta memiliki pengetahuan keterampilan dan nilai-nilai untuk berpasrtisifasi aktif dalam kehidupannya serta berinteraksi dan berkontribusi dalam masyarakat dan budaya global.
g.   Siswa dapat memahami dan berpartisifasi dalam kegiatan kreatif dilingkungannya untuk saling menghargai karya artistic, budaya dan intelektual serta menerapkan nilai-nilai luhur untuk meningkatkan kematangan pribadi menuju masyarakat beradab.
h.   Siswa dapat menunjukkan kemampuan berpikir secara terarah, berpikir lateral memperhitungkan peluang, tantangan dan potensi  serta siap untuk menghadapi berbagai kemungkinan yang timbul.
i.    Siswa mampu menunjukkan motivasi dan percaya diri dalam belajar serta mampu bekerja mandiri sekaligus dapat bekerja sama.

2.1.2  Keadaan Fisik Sekolah
MTs Patra Mandiri adalah salah satu sekolah yang terletak di jalan Panjaitan Plaju Palembang. Kondisinya sangat strategis sehingga mudah dijangkau. Sekolah ini memiliki beberapa ruangan kelas yang terdiri dari 4 kelas untuk kelas VII, 6 kelas untuk kelas VIII, dan 4 kelas untuk kelas IX. Sekolah ini juga memiliki beberapa ruangan lainnya seperti musholla, laboratorium MIPA, Laboratorium bahasa, perpustakaan, laboratorium komputer, ruangan OSIS, UKS, ruangan BK, ruangan kepala sekolah, ruangan guru, kantin serta adanya taman dan halaman yang cukup luas di area sekolah. Berikut ini profil singkat MTs Patra Mandiri Plaju Palembang.



2.1.3 DENAH GEDUNG dan FASILITAS SEKOLAH
a)      Denah gedung
Uraian mengenai denah gedung MTs Patra Mandiri plaju palembang dapat dilihat dalam halaman lampiran tersendiri.
b)     Fasilitas Sekolah
Adapun fasilitas yang mendukung pendidikan :
1. Gedung Milik Pertamina UP III Plaju
2. Letak Gedung sangat strategis berada dipinggir jalan protokol.
3. Perpustakaan yang lengkap
4. Musholla sebagai sarana ibadah
5. Lapangan Olahraga
6. Laboratorium Bahasa
7. Laboratorium Komputer
8. Laboratorium IPA
9. Ruang UKS
10. Ruang BK
11.Ruang OSIS
12. Sudut Sains
13. Rumah Tahfizh
14. Bank Sampah
15. Gudang
16. Kantin
17. Taman Bacaan
18. Hutan Produktif
19. Toga (tanaman obat keluarga)
20. Rumah Penjaga Sekolah
21 Gardu Satpam
22. Tempat wudhu dan WC
23. Listrik dari Perusahaan
24. Air dari Perusahaan dan PAM
25. Telepon
26. Data siswa MTs Patra Mandiri Plaju
Tahun
Ajaran
Kelas VII
Kelas VIII
Kelas IX
Jumlah
(KelasVII+VIII+IX)
Jml Siswa
Jml Rombel
Jml Siswa
JmlRombel
Jml Siswa
Jml Rombel
Jml
Siswa
Jml
Rombel
2008/2009
93
3
119
3
57
2
268
8
2009/2010
75
2
91
3
103
3
284
8
2010/2011
166
4
76
2
84
3
278
9
2011/2012
95
3
160
4
77
2
332
9
2012/2013
125
3
97
3
162
4
384
10
2013/2014
137
4
121
3
95
3
353
10
2015/2016
144
4
198
6
165
4
507
14







27.  Data Sarana Prasarana

No
Jenis Prasarana
Jumlah Ruang
Jumlah ruang kondisibaik
Jumlah ruang kondisi rusak
Kategori Kerusakan
Rusak Ringan
Rusak Sedang
Rusak Berat
1
RuangKelas
10
10
-



2
Perpustakaan
1
1




3
R. Lab. IPA
1
1




4
R. Lab. Komputer
1
1




5
R. Lab. Bahasa
1


1


6
R. Kepala Sekolah
1
1




7
Ruang Tamu
2
2




8
R. Guru
1
1




9
R. Tata Usaha
1
1




10
R. Konseling
1
1




11
Tempat Beribadah
1
1




12
R. UKS
1
1




13
Bank Sampah
1
1




14
R. Osis
1
1




15
Toilet
8
8




16
Gudang
2
2




17
Lapangan Olahraga
2
2






28.  Data Pendidik dan Tenaga Kependidikan
No
Keterangan
Jumlah
Pendidik
1
Guru PNS diperbantukanTetap
2
2
Guru Tetap Yayasan
14
3
Guru Honorer
18

Jumlah
34
TenagaKependidikan
1
Tata Usaha dan staf
4
2
Perpustakaan
1
3
Penjaga & Pembantu Umum
3

Jumlah
8

2.1.5 Prosedur Penggunaan dan Pemeliharaan Fasilitas Sekolah
Prosedur penggunaan dan pemeliharaan fasilitas sekolah digunakan untuk 2 sekolah yaitu MA  Patra Mandiri Plaju dan MTs Patra Mandiri Plaju, diatur melalui pembagian tugas di bawah kepemimpinan kepalah sekolah dan koordinasi guru bidang studi masing-masing sesuai dengan mata pelajaranya. Sedangkan secara umum pemeliharaan dan penggunaannya dilakukan oleh penjaga sekolah di luar sekolah, para siswa beserta jajaran staf dan dewan guru. Sistem pemeliharaan fasilitas tersebut dilakukan dengan cara pemeliharaan perabotan yang meliputi: meja, kursi, dan perabotan lainnya.
2.2 Pengelolaan Kelas
2.2.1 pengaturan tempat duduk
Tempat duduk siswa diatur berdasarkan denah tempat duduk siswa, satu meja digunakan untuk dua orang siswa. Kemudian tempat duduk guru di letakakan di tengah-tengah bagian muka kelas.
Di setiap kelas di MTs Patra Mandiri Plaju terdapat 20 meja dan 40 Kursi dengan susunan tempat duduk siswa dilaksanakan dalam waktu tertentu.

 2.2.2 Pengaturan Perabot Kelas
Perabot kelas terdiri dari:
a.       Sepasang meja, kursi guru dan vas bunga
b.      20 meja dan 40 kursi
c.       Satu buah papan white board di depan kelas
d.      Kipas angin gantung
e.       Hordeng
f.       Burung garuda, gambar presiden dan wakil presiden
Semua perabot kelas diatur setiap harinya oleh siswa yang mendapat giliran piket
2.2.3 Tata Ruang Kelas
Tata ruang kelas MTs Patra Mandiri telah di tata dengan baik, seperti adanya papan tulis yang terletak didepan meja dan kursi siswa yang berjumlah 20 meja dan 40 kursi, adanya sepasang kursi dan meja guru yang terletak berdekatan didepan papan tulis dan terdapat alat tulis yang terletak disamping papan tulis serta hiasan dinding lainnya berupa tulisan-tulisan Al-quran dan lain-lain. Serta pencahayaan yang cukup dari jendela-jendela kaca di sisi kanan dan kiri ( tata ruang kelas terlampir).
2.3 Pelaksanaan Tugas guru/ pendidik
2.3.1 jumlah guru/ petugas lainnya.
Jumlah guru MTs Patra Mandiri Plaju berdasarkan data yang dihimpun ada 39 orang yang terdiri dari 14 guru laki-laki dan 25 guru prempuan. Rata- rata guru lulsan S1 dan ada 1 orang guru yang lulusan S2. Sedangkan untuk pegawainya MTs Patra Mandiri plaju  memiliki 8 orang pegawai.
Setelah dicermati lebih lanjut, latar belakang lulusan guru dan pegawai yang ada di MTs Patra Mandiri Plaju ini di kategorikan kompeten karena sesuai dengan bidangnya masing-masing.
2.3.2 Tugas Guru
v  Tugas Kepala Madrasah :
a.       Sebagai guru melaksanakan proses pembelajaran
b.      Sebagai Manager:
1.      Menyusun Perencanaan.
2.      Mengorganisasikan Kegiatan.
3.      Melaksanakan Pengawasan.
4.      Melakukan Evaluasi Kegiatan.
5.      Menentukan Kebijakan.
6.      Mengadakan Rapat.
7.      Mengambil Keputusan.
8.      Mengatur Administrasi Ketatausahaan, Kesiswaan, Keterangan, Sarana dan Prasarana dan Keuangan (RAPBM).
9.      Mengatur Organisasi Kesiswaan.
10.  Mengatur Hubungan Sekolah dengan Masyarakat dan Instansi Terkait
c.  Sebagai Administrator, menyelenggarakan:
1.    Perencanaan                                                 10.  Keuangan
2.  Pengorganisasian                                          11.  Perpustakaan
3.  Pengesahan                                                  12.  Laboraturium
4.  Pengkoordinasian                                         13.  Bimbingan & Konseling
5.  Pengawasan                                                 14. UKS
6.  Kurikulum                                                    15.  OSIS
7.  Kesiswaan                                                    16.  Media
8.  Ketata Usahaan                                            17. 6 K
9.  Ketenagaan
d.    Sebagai Supervisor, menyelenggarakan supervisi mengenai:
1.      Proses Belajar Mengajar.
2.      Kegiatan Bimbingan dan Konseling.
3.      Kegiatan Ekstra Kurikuler.
4.      kegiatan Ketata Usahaan.
5.      Kegiatan Kerjasama dengan masyarakat dan instansi terkait.
6.      Sarana dan Prasarana.
7.      Kegiatan OSIS.
8.      Kegiatan 6 K.
Dalam melaksanakan tugasnya, Kepala Madrasah dapat mendelegasikan kepada Wakil Kepala Madrasah.

v  Tugas Wakil Kepala Madrasah Bidang Kurikullum :
Kegiatan-kegiatan Kepala Madrasah  yang dapat dibantu oleh Wakil Kepala Madrasah adalah sebagai berikut:
a.       Penyusunan rencana, pembuatan dan pelaksanaan program.
b.      Pengorganisasian.
c.       Pengarahan.
d.      Ketenagaan.
e.       Pengawasan.
f.       Penilaian.
g.      Penyusunan Laporan.

v  Wakil Kepala Bidang Kurikulum:
1.      Menyusun Program Pengajaran.
2.      Menyusun Pembagian Tugas Guru dan Jadwal Pelajaran.
3.      Menyusun jadwal dan pelaksanaan Ulangan Semester.
4.      Menetapkan Kriteria Naik/Tidak Naik kelas dan Menetapkan Kriteria Kelulusan.
5.      Mengatur Jadwal Pembagian Raport dan STTB/Ijazah.
6.      Mengkoordinasikan Kegiatan Penyusunan Satuan Pelajaran.
7.      Menyusun laporan Pelaksanaan Pelajaran.
8.      Membina Kegiatan MGMP.
9.      Membina dan Mengkoordinasikan Kegiatan dalam Bidang Akademis.

v  Tugas Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan :
Kegiatan-kegiatan Kepala Madrasah  yang dapat dibantu oleh Wakil Kepala Madrasah adalah sebagai berikut:
a.       Penyusunan rencana, pembuatan dan pelaksanaan program.
b.      Pengorganisasian.
c.       Pengarahan.
d.      Ketenagaan.
e.       Pengawasan.
f.       Penilaian.

v  Wakil Kepala Bidang Kesiswaan:
1.      Menyusun Program Pembinaan OSIS.
2.      Melaksanakan bimbingan dan Pengendalian Kegiatan Siswa dalam hal disiplin, tata tertib siswa dan pemilihan pengurus OSIS.
3.      Membina Pengurus OSIS dalam hal berorganisasi.
4.      Membina Masalah Keamanan, Kebersihan, Ketertiban, Kerindangan, Keindahan dan Kekeluargaan (6 K).
5.      Memilih Calon siswa Teladan.
6.      Memilih Calon Siswa Penerima Bea Siswa.
7.      Memilih Siswa untuk mengikuti kegiatan diluar sekolah.
8.      Menyusun Kegiatan Ekstra Kurikuler.
9.      Menyusun Laporan Kegiatan Kesiswaan secara berkala.

v  Wakil Kepala Urusan Kurikulum dan Kesiswaan:
1.      Menyusun Program Bidang Pembinaan Keagamaan.
2.      Melaksanakan Pembinaan dan Pengendalian Kegiatan Keagamaan sehari-hari.
3.      Mengatur Jadwal Kegiatan Keagamaan.
4.      Mengkoordinasikan Kegiatan Keagamaan dengan Kegiatan Sekolah yang lainnya.
5.      Mengevaluasi Kegiatan Keagamaan terutama dalam hal materi kegiatan dan tekhnis pelaksanaan.
6.      Mencari terobosan-terobosan baru bidang kegiatan keagamaan.
7.      Menyusun Laporan Kegiatan Keagamaan secara berkala.
8.      Menyusun rencana kebutuhan Sarana dan Prasarana.
9.      Mengkoordinasikan pendayagunaan sarana dan prasarana.
10.  Mengelola pembiayaan alat-alat pengajaran.
11.  Menyusun laporan pelaksanaan urusan Sarana dan Prasarana secara berkala.

v  Tugas Wali Kelas :
a.       Mengelola kelas.
b.      Menyelenggarakan administrasi kelas, meliputi:
1.    Tempat duduk siswa.
2.    Daftar piket kelas.
3.    Buku absensi siswa.
4.    Tata tertib kelas.
5.    Buku kegiatan belajar.
c.   Mengisi buku legger.
d.   Membuat catatan khusus tentang siswa.
e.   Mengisi buku Laporan Hasil Belajar (Raport).
f.    Membagikan buku Laporan hasil Belajar Siswa.
g.   Pencatatan tentang mutasi siswa.

v  Guru Bimbingan dan Konseling
a.       Menyusun program bimbingan dan konseling.
b.      Memberi layanan dan bimbingan kepada siswa terutama masalah prestasi belajar dan siswa yang mengalami kesulitan belajar.
c.       Memberi pertimbangan kepada siswa tentang pendidikan lanjutan dan lapangan pekerjaan yang sesuai.
d.      Menyusun statistik hasil penilaian bimbingan dan konseling.
e.       Melaksanakan analisis hasil belajar.
f.       Melaksanakan program tindak lanjut bimbingan dan konseling.
g.      Menyusun laporan pelaksnaan bimbingan dan konseling.

v  Tugas Perpustakaan Madrasah :
a.       Mengurus pelayanan perpustakaan.
b.      Merencanakan pangadaan buku/bahan pustaka dan media elektronik.
c.       Memeriksa buku-buku/bahan pustaka dan media elektronika.
d.      Menginventaris dan membuat administrasi buku-buku / bahan pustaka dan media elektronik.
e.       Menyimpan buku-buku perpustakaan dan media elektronika.
f.       Membuat tata tertib pengunjung perpustakaan.
g.      Membuat laporan kegiatan perpustakaan.

v  Tugas Pengelola Laboraturium :
a.       Merencanakan pengadaan alat-alat lab.
b.      Menyusun tata tertib pemakaian/penggunaan lab.
c.       Menyusun jadwal pratikum.
d.      Memelihara alat-alat laboraturium.
e.       Mengatur dan menyimpan daftar alat-alat laboraturium.
f.       Menyusun laporan kegiatan pelaksanaan praktikum.

v  Tugas Kepala Tata Usaha
Kepala Tata Usaha bertanggung jawab kepada Kepala Madrasah.  Adapun tugas pokoknya adalah melaksanakan ketata usahaan madrasah dengan kegiatan-kegiatan sebagai berkut:
a.       Menyusun program tata usaha.
b.      Mengurus administrasi keuangan dan siswa.
c.       Membina dan pengembangan karir pegawai tata usaha.
d.      Menyusun administrasi perlengkapan madrasah .
e.       Menyusun dan data/statistik madrasah.
f.       Menyusun laporan kegiatan ketata usahaan secara rutin.
2.4.2 . Kegiatan Siswa
            Siswa/ siswi Patra Mandiri Plaju memulai kegiatan belajar mengajar pukul 06.45 WIB diawali dengan kegiatan kesiswaan selama 30 Menit atau sampai dengan pukul 07.15 WIB. Dengan rincina kegiatan sebagai berikut:
·         Senin : Upacara Bendera
·         Selasa : Al Barzanzi
·         Rabu : Tahsinul Qur’an
·         Kamis : Marhabah
·         Jum’at : Muhadaroh
·         Sabtu : SKJ/Kerja Bakti
Kegiatan belajar mengajar berakhir pukul 12.10 WIB yang dilanjutkan dengan Sholat Zuhur berjamaah di Musholah Darun Najah yang berada didalam lingkungan MTs Patra Mandiri Plaju.
Selain kegiatan belajar mengajar siswa juga mengikuti kegiatan Ekstrakulikuler, sebagai berikut :
·         Pramuka
·         PMR
·         Marching Band
·         Rohis
·         Hadroh
·         Taekwondo
·         Sanggar Sastra
·         Sanggar Seni
·         ISPEC
·         Nasyid

2.5.  Sarana Kebersihan Lingkungan  Sekolah
2.5.1. Perkarangan Sekolah
Perkarangan sekolah berada di depan sekolah dan di dalam sekolah. Perkarangan yang berada di depan sekolah sebagian digunakan untuk parkir kendaraan. Sedangkan perkarangan yang berada di dalam sekolah digunakan untuk upacara dan kegitan olahraga.
2.5.2. Laboratorium
Laboratorium merupakan tempat para siswa untuk melakukan percobaan atau praktik yang dilengkapi dengan alat-alat untuk bereksperimen. Untuk saat ini MTs Patra Mandiri Plaju sudah memiliki tiga ruang laboratorium yaitu laboratorium bahasa dikelola oleh Bapak Rahmat Wijaya,S.Pd. sedangkan laboratorium IPA dikelola oleh Ibu Sunarti, S.Pd. laboratorium komputer (ruang multimedia) dikelola oleh Bapak M. Adetya Novali.
2.5.3. Perpustakaan
Perpustakaan sekolah sangat membantu guru dan siswa dalam belajar sebagai upaya menambah ilmu pengetahuan dengan membaca buku yang ada. Keadaan ruang perpustakaan di MTs Patra Mandiri Plaju sudah memadai sebagai tempat membaca. Koleksi buku-buku yang terdapat diruang perpustakaan ini baik buku fiksi, nonfiksi, buku-buku pelajaran maupun buku-buku pengetahuan ilmu sudah lengkap.
Sedangkan kelengkapan bahan perpustakaan yang sudah dikatalog dilengkapi dengan :
a.       Kartu buku
b.      Kantong kartu buku
c.       Lembar tanggal kembali
d.      Label buku
e.       Sampul
f.       Kartu peminjam
Perpustakaan dikelola oleh Bapak Arif Rahman Hakim.
2.5.4. Media Untuk Pengajaran Olahraga, Kesenian, dan lainnya
Saran olahraga yang dimiliki MTs Patra Mandiri Plaju yaitu lapangan basket dan lapangan futsal terbuka.
2.5.5. Pengadaan Air
Pengadaan air bersih di MA Patra Mandiri Plaju sudah memadai, karena tersedianya air PDAM dan dari perusahaan dalam hal ini yaitu Pertamina. Airnya pun jernih sehingga kami nyaman menggunakannya
2.5.6. Penerangan
Penerangan di MTs Patra Mandiri Plaju disubsidi langsung oleh perusahaan dalam hal ini Pertamina.
2.5.7 Warung
            MTs Patra Mandiri Plaju memiliki dua buah warung , yang terletak diujung sebelah kiri sekolah, di warung tersebut menyediakan bermacam-macam makanan, dan juga menyediakan keperluan sekolah lainnya.
2.5.8 Tempat Ibadah
            Musholla sekolah dengan nama Darun Najah letaknya tepat disamping kanan sekolah yang digunakan untuk sholat dan juga digunakan praktek sholat untuk kegiatan ekstrakurikuler bernuansa Islam serta untuk kegiatan rohis. Ruangannya cukup bersih dan dilengkapi oleh alat sholat seperti sajadah, Al-qur’an, Al barzanzi, tulisan doa-doa dan lain sebagainya. Mushola dikelola oleh Bapak Drs.Kasmulyadi
2.5.9 Toilet  ( kamar kecil )
            MTs Patra Mandiri Plaju memiliki 3 tempat untuk toilet ( kamar kecil), antara lain :
a.      Toilet (kamar kecil) terpisah untuk siswa laki-laki dan siswa perempuan yang terletak disamping mushola.
b.      Toilet (kamar kecil) terpisah untuk guru laki-laki dan perempuan yang terletak didalam ruangan guru.
c.       Toilet (kamar kecil) yang terletak didalam lab. IPA
2.6 Kegiatan Teman-Teman Praktik
Selasa 11 Agustus 2015 , acara serah terima mahasiswa PPL 2 dari Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang yang diwakili oleh dosen pembimbing Bapak Jamanuddin, M.Pd.I kepada MTs.Patra Mandiri Plaju yang diwakili oleh kepala MTs. Patra Mandiri Plaju Bapak Drs. Abdul Kadir.
            Kegiatan salam pagi yang dilakukan seluruh mahasiswa PPL 2 dihalaman depan MTs. Patra Mandiri Plaju untuk menyambut siswa/siswi yang akan masuk sekolah didampingi oleh wakil kesiswaan oleh bapak Drs. H. Yas’a.





BAB III
PELAKSANAAN PPLK II
A.    Kondisi Objek Pelaksanaan PPLK II
Kegiatan PPLK II ini dilakssankan setiap hari selama empat bulan.
1.      Kegiatan belajar mengajar
a.       Mahasiswa PPLK II mengajar sesuai dengan mata pelajaran yang telah ditetapkan oleh pihak Madrasah
b.      Menggantikan guru mata pelajaran yang berhalangan hadir pada jam pelajarannya
c.       Membantu guru piket untuk mrngkoordinir siswa selama disekolah
d.      Membantu pelaksanaan administrasi sekolah
e.       Membantu mengkoordinir para siswa untuk sholat zuhur berjamaah di sekolah
f.       Membantu mengkoordinir para siswa untuk melakukan kegiatan pelatihan marhabah, muhadhoroh, yasinan, berzanji dan tihsunul quran
1.      Kegiatan Ekstrakurikuler
a.       Mengikuti kegiatan yang diadakan siswa
b.      Membantu dewan guru mengkoordinir para siswa dalam kegiatan Ekstrakurikuler
2.      Hambatan-Hambatan Yang dialami
Adapun yang menjadi hambatan bagi kami adalah belum ada ruangan khusus bagi mahasiswa PPLK II sehingga intraksi antar mahasiswa PPLK II dengan dewan guru serta karyawan kurang maksimal










BAB IV
PENUTUP
3.1. Kesimpulan
Guru tidak hanya bertugas sebagai pengajar tetapi seorang guru juga merupakan seorang pedidik yang tidak hanya mentransfer ilmu – ilmu secara formal saja melainkan juga harus dapat menjadi suri tauladan dan panutan yang baik bagi para anak didiknya. Oleh karena itu, seorang guru harus memiliki kompetensi dan kriteria yang baik, sehingga seorang guru bisa bersikap profesional untuk memenuhi tujuan pendidikan nasional sesuai dengan kurikulum dan pembentukan karakter yang handal bagi peserta didik, kompetensi yang harus dimiliki oleh seorang guru antara lain :
·         Pemahaman karakter setiap peserta didik.
·         Pemahaman materi dan konsep keilmuan.
·         Penguasaan metodelogi pembelajaran dan evaluasi.
·         Pengembangan keprofesionalan.
Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) ini merupakan kewajiban yang harus dilakukan oleh mahasiswa calon guru agar kompetensi dan karakter seorang guru dapat terbentuk. Kegiatan PPL merupakan kegiatan terpadu yang terdiri atas pelatihan keterampilan dasar mengajar, pengenalan lapangan, pelatihan mengajar, dan tugas kependidikan lainnya baik secara terbimbing maupun mandiri, dalam PPL juga terdapat pembelajaran bagaimana seorang guru dalam hal ini praktikan menghadapi berbagai macam karakter yang ada di kelas yang di ajarkan.
3.2. Saran
Saran yang dapat kami berikan selama melaksanakan PPL adalah sebagai berikut :
1.      Kepada seluruh mahasiswa PPL hendaknya dapat senantiasa menjaga hubungan baik dengan teman se-PPL dan senantiasa menciptakan suasana kekeluargaan yang aman sehingga masing – masing anggota merasa nyaman dalam menjalankan tugasnya.
2.      Kepada seluruh mahasiswa PPL hendaknya juga senantiasa menjaga hubungan baik dan keakraban dengan pihak sekolah, mulai dari Kepala sekolah dan wakil – wakilnya, Guru dan Staf  TU, Siswa serta pihak – pihak lainnya yang ada di sekitar lingkungan sekolah.
3.      Kepada seluruh mahasiswa PPL hendaknya dapat menerapkan pengetahuan yang telah didapatkan selama PPL di MTs Patra Mandiri Palembang ini, sehingga akan menjadi seorang guru yang baik dan benar, profesional serta berkompeten.



LAMPIRAN-LAMPIRAN
DAFTAR STAF PEGAWAI / GURU MA PATRA MANDIRI ( YPMP )
2012 /2013
No
Nama
L/P
Jabatan
Pend.terakhir
1
Drs.Abdul Kadir
L
Ka.Mad
S.1 IAIN RF PLG
2
Drs.Hj.Asnah.HN
P
Waka Kur
S.1 FKIP UNSRI
3
Drs.H.Yas’aH.Cikmin
L
Waka Kes
S.1 BP/BK UNSRI
4
Drs.Kasmuyadi
L
Guru
S.1 IAIN RF PLG
5
H.Kurnia.,M.pd
L
Guru
S.2 FKIP PGRI
6
Drs.H.Dwi Iswanto
L
Guru
S.1 FKIP UNSRI
7
Dra.Hj.Artina.ARS
P
Guru
S.1 IAIN RF PLG
8
Taryana Tresnayana
L
Waka.SarPas
S.1 STIA BANDUNG
9
Drs.T.Syofyan Haris,M.Si
L
Waka.Humas
S.2 UMP
10
H.Makmun Rasyid,Lc
L
Guru
S.1 DAMASKUS
11
Hj.Innis Mala Dewi,S.Ag
P
Guru
S.1 IAIN RF PLG
12
Rusniati,S.Ag
P
Guru
S.1 IAIN RF PLG
13
Yuli Hartati,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP UNSRI
14
Sunarti,S.Pd
P
Guru/Lab.IPA
S.1 FKIP UMP
15
M.Yunus,S.Pd.I
L
Guru
S.1 IAIN RF PLG
16
Yunita Sari,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP PGRI
17
Dewi Sartika,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP PGRI
18
Herman Sawiran,S.Pd
L
Guru
S.1 FKIP PGRI
19
Eka Armawati,S.Pd
P
Guru
S.1 SKIP UMP
20
H.Arifin Yahya
L
Guru
SGA
21
Helma Okfiana,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP PGRI
22
M.Adetya Novalia
L
Guru/Lab.Komp
PALCOMTECH
23
Hasan Basri,S.Si
L
Guru
S.1 IAIN RF PLG
24
Ady Irawan,S.Pd
L
Guru/Lab.Ing
S.1 FKIP PGRI
25
Aprilia Ramadhona,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP UNSRI
26
Abdu Rachim Gema,S.Pd
L
Guru
S.1 FKIP PGRI
27
Fikri Yuliansyah
L
Guru
SMA
28
Dewi Efrileni,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP PGRI
29
Rianda
L
Guru
S.1 KOMP
30
Emieliza,S.Pd
P
Guru
S.1 FKIP PGRI
31
Ria Ayu Rosita,A.Md
P
Staf TU
D.111 POLDAR
32
Sri Agustina
P
Pustakawati
SMA
33
Ahmad Syarifuddin
L
OB
SMA
34
Ahmad Raka Kurniawan
L
Penj.Keamanan
SMA
35
Karsono
L
Tk.Kebun
MA PATRA MANDIRI



















Jadwal Praktik Mengajar
Mahasiswa PPLK II Fakultas Tarbiyah dan KeguruanPendidikan Agama Islam(Aqidah Akhlak)
Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang

No
Bulan/tanggal
Hari
Kelas
Mata pelajaran
Jam pelajaran
1
2
3
4
5
6
7
8
1
20 Agustus 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak








2
21 Agustus 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








3
27 Agustus 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak








4
28 Agustus 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








5
3 September 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak








6
4 September 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








7
10 September 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak








8
11 September 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








9
17 September 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak








10
18 September 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








11
25 September 2015
Jum’at
VII Mts
Aqidah Akhlak








12
1 Oktober 2015
Kamis
VII Mts
Aqidah Akhlak









                                                                        Palembang, 10 November 2015

Guru Pamong                                                  Mahasiswa PPL

Rusmiati, S. Ag                                              Urvia Oktarosa
                                                            Mengetahui
                                                Kepala Madrasah Patra Mandiri

                                                            Drs.Abdul Kadir